DPRD Kota Dumai menerima Kunjungan Kerja Terpadu Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Solok dalam rangka mencari bahan masukan tentang Regulasi dan Mekanisme Pengelolaan Pajak dan Retribusi dalam Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah serta Peningkatan Manajemen Pelayanan dan Pengelolaan PDAM pada hari Senin, 13 Juli 2020. Kedatangan rombongan DPRD Kota Solok ini disambut oleh Pimpinan DPRD Kota Dumai, Agus Purwanto, S.T., Ketua Komisi II DPRD Kota Dumai, Gusri Effendy serta Anggota Komisi II lainnya.