DPRD Kota Dumai menerima Kunjungan Kerja Pimpinan dan Anggota Komisi III DPRD Kota Bukittinggi. Kunjungan kerja tentang Teknis Pembahasan Penjabaran Pertanggungjawaban APBD Tahun Anggaran 2019 ini dilaksanakan pada hari Rabu, 15 Juli 2020. Kedatangan rombongan DPRD Kota Bukittinggi ini disambut oleh Kepala Bagian Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD Kota Dumai, Handayani, S.H., beserta staf.