Komisi III DPRD Kota Dumai telah melaksanakan Hearing lanjutan terkait permasalahan banjir di Kelurahan Rimba Sekampung pada hari Senin, 23 November 2020 bersama Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Dumai, Dinas Perumahan Rakyat dan Permukiman Kota Dumai, Bappeda Kota Dumai, BPKAD Kota Dumai, Camat Dumai Kota, Lurah Rimba Sekampung, dan LPMK Kelurahan Rimba Sekampung. Rapat ini dipimpin oleh Ketua Komisi III DPRD Kota Dumai, Hasrizal dan dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Dumai, Agus Purwanto, S.T., serta Anggota Komisi III lainnya, yaitu H. Johannes M.P. Tetelepta, S.H., M.M., Suprianto, S.H., Gusri Effendy, Idrus, S.T., M. Al Ichwan Hadi, S.Sos., Sutrisno, Marihot Sitorus, Hasan dengan didampingi oleh Staf Sekretariat DPRD Kota Dumai.