Dumai - DPRD Kota Dumai dikunjungi puluhan murid taman kanak-kanak (TK) Muslimin, Kecamatan Dumai Kota, Kota Dumai, Selasa (11/1/2022). Kedatangan mereka untuk melihat langsung Gedung wakil rakyat itu disambut oleh Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Dumai, Edison, S.H. dan Anggota Komisi I DPRD Kota Dumai, Idrus, S.T.Mereka juga belajar tentang tugas-tugas dari DPRD.Beberapa anak murid menampilkan bakat yang mereka miliki.“Kagum saya Ketika melihat ananda sekalian menampilkan bakat nya dengan percaya diri dan penuh keberanian” Ujarnya.Kegiatan ini di tutup dengan penyerahan kenang-kenangan dari DPRD Kota Dumai Kepada TK Muslimin yang dalam hal ini di wakili oleh Kepala Tk Muslimin.