Panitia Khusus (Pansus) C DPRD Kota Dumai bersama Diskominfotiksan Kota Dumai melakukan Kunjungan Observasi ke Kementerian Kominfo Republik Indonesia. Pertemuan ini bertujuan untuk membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang "Dumai Satu Data" yang tengah digarap oleh Pemerintah Kota Dumai, Rabu (08/05/2024). Dalam pertemuan di Ruang Ops Room Kemenkominfo RI, delegasi dari Pansus C DPRD Kota Dumai yang dipimpin oleh H. Johannes M.P Tetelepta, S.H, M.M, diterima oleh Ichwanul Muslim dari Direktorat Layanan Informatika Pemerintahan dan jajarannya, Serta Diskominfotiksan Kota Dumai juga turut hadir dalam pertemuan ini. Rapat tersebut juga dihadiri oleh anggota Pansus C DPRD Kota Dumai lainnya, antara lain Hj. Haslinar, S.Sos, M.Si, Roni Ganda Bakara, Tahjuddin Efendi, Hasan, Yusman, Anhar Rizki Siregar, serta staf lain dari Pansus.